HomeBERITATarget 100 Hari Kerja Bupati Ngawi Ony Anwar, Optimalkan Vaksinasi dan Pemulihan...

Target 100 Hari Kerja Bupati Ngawi Ony Anwar, Optimalkan Vaksinasi dan Pemulihan Ekonomi

Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono dan Wakil Bupati Dwi Rianto Jatmiko, siap melangkah ke Pendopo Wedya Graha

NGAWI, SMNNews.co.id – Optimalisasi vaksinasi diharapkan akan mendukung percepatan herd immunity di Ngawi. Selain itu harus segera ada strategi pemulihan ekonomi untuk masyarakat.

Tekad itu dikatakan Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, saat kembali ke Ngawi usai dilantik Gubernur Jawa Timur, Jumat (26/2/2021).

Ony dan Wakil Bupati Dwi Rianto Jatmiko, targetkan percepatan herd immunity dengan optimalkan vaksinasi. Selain itu harus ada strategi untuk recovery atau pemulihan ekonomi masyarakat.

Ony berharap target vaksinasi dan pemulihan ekonomi sudah bisa terlihat hasilnya sebelum masa 100 hari yang dicanangkan.

“Karena sudah terjadwal dan tertata, kami harap dalam beberapa minggu pun sudah bisa dilakukan, tidak harus menunggu 100 hari,” ujarnya.

Pemulihan ekonomi ini diantaranya dengan segera meluncurkan program Ngawi organik sebagai implementasi kemandirian pertanian.

Duet Ony dan Antok juga akan kembali memberi peluang dibukanya usaha wisata, berkesenian dan kegiatan masyarakat, namun secara bertahap.

Pemimpin Ngawi ini berjanji tetap mengedepankan pembatasan kegiatan masyarakat skala mikro (PPKM) sehingga terpetakan titik sentuh penanganan Covid secara lebih spesifik.

Meskipun memiliki masa tugas hanya tiga tahun yakni 2021-2024, namun Ony mengaku optimis kolaborasinya bersama Dwi Rianto Jatmiko atau acap disapa Antok, berjalan maksimal.

Menurut Ony, optimismenya juga didasari pengalaman. Dia menjadi Wakil Bupati Ngawi selama dua periode dan 16 tahun Antok sebagai wakil rakyat bahkan tiga periode diantaranya menjabat Ketua DPRD.

“Mengenai segi komunikasi dan tranformasi program, semestinya tidak ada kendala dengan organisasi perangkat daerah. Meski hanya kurun tiga tahun tapi kita akan buat strategi agar 9 visi misi Bupati Ngawi berjalan efektif,” tegasnya. (ari)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Seorang Pria di Kota Malang Tewas Terlindas Truk Tronton, Korban Langsung Dievakuasi di RSSA Kota Malang

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Terjadi kecelakaan lalu lintas di Merjosono dan menewaskan Buamin (66) warga Jalan Kolonel Sugiono III Mergosono Kota Malang. Pria lansia ini...

Menteri Koperasi dan UKM Hadiri PLUT KUMKM Summit 2024, Teten Sampaikan Hal Ini!

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Teten Masduki menghadiri acara Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi dan UMKM (PLUT KUMKM)...

Dinas LH Kabupaten Asahan Gelar Halal Bihalal

ASAHAN, SMNNews.co.id - Untuk mempererat tali silaturahmi Keluarga Besar Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Asahan menggelar Halal Bihalal dengan seluruh ASN dan Non ASN...