HomeBERITABupati Asahan Hadiri Undangan Pengadilan Tinggi Medan

Bupati Asahan Hadiri Undangan Pengadilan Tinggi Medan

Bupati Asahan menghadiri Sidang Istimewa Penyampaian Laporan Tahunan Pengadilan Tinggi Medan Tahun 2023 Di Hotel Grand Mercury Medan, Kamis (07/03/2024).

ASAHAN, SMNNews.co.id – Bupati Asahan Hadiri Sidang Istimewa Penyampaian Laporan Tahunan Pengadilan Tinggi Medan Tahun 2023 Di Hotel Grand Mercury Medan, Kamis (07/03/2024).

Sidang Istimewa ini di pimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Tinggi Medan Dr. Drs. H. Panusunan Harahap. Dengan agenda tunggal Penyampaian Laporan Tahunan Pengadilan Tinggi Medan Tahun 2023, yang di ikuti oleh Hakim Tinggi dan Hakim Ad Hoc, Hakim Yustisial, Para Pejabat Struktural dan Fungsional pada Pengadilan Tinggi Medan, Para Ketua Pengadilan Negeri se-Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Medan.

Dalam Pidatonya Ketua Pengadilan Tinggi Medan menyampaikan bahwa tahun 2023 ini adalah tahun terakhir menyampaikan Laporan Tahunan Pengadilan Tinggi Medan karena masa jabatannya akan berakhir pada bulan november 2024.

Ketua Pengadilan juga menyampaikan gambaran penanganan perkara secara umum pada Pengadilan Tinggi Medan dan Pengadilan Negeri yang berada di bawahnya. Beban perkara pada Pengadilan Tinggi Medan tahin 2023 sebanyak 2.970 perkara. Dari jumlah tersebut perkara yang telah diputus sebanyak 2.771 perkara dengan rasio produktivitas 93,3 persen.

Selain gambaran penanganan perkara secara umum dia juga menguraikan kinerja penanganan perkara melalui Sistem Peradilan Elektronik (e-court). Sesuai peraturan Mahkamah Agung Nomor 3 Tahun 2018 Tentang Administrasi Perkara di Pengadilan Secara Elektronik Mahkamah Agung telah meluncurkan e-court dan telah di implementasikan pada wilayah hukum Pengadilan Tinggi Medan dengan jumlah pengguna terdaftar atau advokat sebanyak 4.371 akun dan pengguna lainnya sebanyak 10.825 akun.

Di tempat yang sama Bupati Asahan H. Surya, B.Sc memberikan apresiasi atas capaian yang telah di raih. Serta berharap dapat mewujudkan Pengadilan Tinggi Medan yang Agung sesuai dengan visi Kejaksaan Tinggi Medan.

Pada acara ini Pengadilan Negeri Kisaran mendapat penghargaan sebagai Pengadilan Negeri Inovatif terbaik V Se-wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Medan Tahun 2024

Tampak hadir mendampingi Bupati asahan di antaranya Polres Asahan, Dandim 0208/as, Kepala Pengadilan Negeri Kisaran dan Anggota DPRD Kabupaten Asahan. (rr)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Pemkab Pasaman Peduli, Bupati Sabar AS Antarkan Bantuan ke Agam dan Tanah Datar

PASAMAN, SMNNews.co.id - Turut prihatin atas musibah bencana alam alam banjir, golodo dan tanah longsor yang melanda sebagian wilayah Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten...

Bupati Blitar Hadiri HUT ke-143 UPT Taman Budaya Provinsi Jawa Timur Tahun 2024

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah menghadiri puncak Acara HUT ke-143 UPT Taman Budaya Provinsi Jawa Timur Tahun 2024, Sabtu (18/05/2024) malam di...

Bupati Blitar Hadiri Apel Banser dan Ansor Night Run 2024

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah menghadiri Apel Banser dan Ansor Right Run 2024, Sabtu (18/05/2024) di Alun-Alun Kankab Kanigoro. Turut hadir di acara...