HomeBERITACovid-19 Masih Mengintai, Pemkab Ngawi Tetap Berlakukan Penyekatan Bagi Pendatang

Covid-19 Masih Mengintai, Pemkab Ngawi Tetap Berlakukan Penyekatan Bagi Pendatang

Suasana penyekatan di exit tol Ngawi, masih diberlakukan untuk pendatang yang akan masyk ke Ngawi.

NGAWI, SMNNews.co.id – Pemerintah Kabupaten Ngawi tetap memberlakukan penyekatan di pintu masuk terutama di exit tol, bagi pendatang yang akan memasuki wilayah tersebut.

“Antisipasi ini menurut kami masih diperlukan ya, kenyataannya pandemi belum berakhir. Banyak klaster baru juga karena pendatang,” ujar Budi Sulistyono, Bupati sekaligus Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Ngawi.

Bupati yang akrab disapa Kanang ini menegaskan, agar pendatang yang akan masuk ke Ngawi melengkapi diri dengan surat keterangan rapid atau akan dites rapid di tempat penyekatan.

Peta sebaran Covud-19 di Kabupaten Ngawi sampai Minggu (29/11/2020)

Saat ini, peta sebaran Covid-19 di Ngawi memang belum surut, bahkan cenderung terus naik jumlahnya. Demikian juga dengan jumlah kematian korban.

Pada Minggu (29/11/2020), jumlah kasus Covid-19 ada 315 dengan jumlah korban meninggal sebanyak 16 orang. (ari)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Seorang Pria di Kota Malang Tewas Terlindas Truk Tronton, Korban Langsung Dievakuasi di RSSA Kota Malang

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Terjadi kecelakaan lalu lintas di Merjosono dan menewaskan Buamin (66) warga Jalan Kolonel Sugiono III Mergosono Kota Malang. Pria lansia ini...

Menteri Koperasi dan UKM Hadiri PLUT KUMKM Summit 2024, Teten Sampaikan Hal Ini!

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Teten Masduki menghadiri acara Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi dan UMKM (PLUT KUMKM)...

Dinas LH Kabupaten Asahan Gelar Halal Bihalal

ASAHAN, SMNNews.co.id - Untuk mempererat tali silaturahmi Keluarga Besar Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Asahan menggelar Halal Bihalal dengan seluruh ASN dan Non ASN...