
Klungkung, SMNNews.co.id- Melalui kegiatan Posyandu, upaya meningkatkan kesehatan serta tumbuh kembang anak kembali dilakukan Babinsa desa Tanglad Sertu Gede Astawa dengan bersinergi bersama Puskesmas Nusa Penida I di Dusun Anta, Desa Tanglad, Kecamatan Nusa Penida, Selasa (07/02/23).
Sertu Gede mengatakan, hari ini dengan bekerjasama bersama Puskesmas Nusa Penida I, Bidan Desa dan kader Posyandu pihaknya menggelar Posyandu bagi Balita.
Disamping pemeriksaan serta pengecekan tumbuh kembang anak, pada kesempatan kali ini juga sekaligus dilaksanakan pendistribusian obat POPM (cacingan) dan Vitamin A untuk Balita usia 0-59 bulan.
Pelaksanaan kegiatan pendistribusian obat POPM (Cacingan) dan Vitamin A di Posyandu wilayah Nusa Penida inipun dibenarkan oleh Letkol Inf Armen, S. Ag., M. Tr. (Han).
Dirinya menilai, pendistribusian Vitamin A dan obat cacing ini dilaksanakan sebagai strategi dan upaya penanggulangan kekurangan Vitamin A yang masih menjadi masalah kesehatan masyarakat, khususnya balita.
Kecacingan pada anak akan menimbulkan masalah kesehatan berupa kekurangan gizi yang bersifat kronis yang pada akhirnya juga dapat meningkatkan risiko kesakitan dan kematian pada balita.
“Kegiatan inipun menjadi salah satu cara untuk menekan stunting pada anak,” tutupnya. *