HomeBERITAKalapas dan Kabulog Banyuwangi Gelar Turnamen Tenis, Harapkan Bisa Melahirkan Atlet Prestasi!

Kalapas dan Kabulog Banyuwangi Gelar Turnamen Tenis, Harapkan Bisa Melahirkan Atlet Prestasi!

Turnamen Tenis yang digelar Kalapas Banyuwangi

BANYUWANGI, SMNNews.co.id – Kalapas Banyuwangi sukses menggelar turnamen tenis yang dilaksanakan pada akhir pekan kemarin (28/5/2023). Turnamen tenis yang bertajuk PASLOG Cup tersebut berhasil terselenggara melalui kolaborasi dengan Kepala BULOG Banyuwangi.

Digelar di GOR Tawangalun, PASLOG Cup Tahun 2023 dibuka secara langsung oleh Wakil Bupati Banyuwangi Sugirah. Turnamen tersebut diikuti oleh lebih dari 100 atlet yang memperebutkan dua kategori pertandingan.

“Dalam turnamen tenis PASLOG Cup Tahun 2023 ini, kami menggelar dua kategori pertandingan, yaitu kategori ganda prestasi dan ganda beregu,” ujar Kalapas Banyuwangi Wahyu Indarto.

Wahyu merinci ada 20 atlet yang memperebutkan juara pada kategori ganda prestasi, dan 124 atlet yang memperebutkan juara pada kategori ganda beregu.

“Jadi total turnamen ini diikuti oleh 144 orang atlet dari berbagai klub tenis di Banyuwangi,” urai Wahyu.

Wahyu menjelaskan, anggaran pelaksanaan turnamen tenis PASLOG Cup Tahun 2023 itu diperoleh dari berbagai sponsor dan biaya pendaftaran peserta turnamen.

“Tentunya pihak yang memberikan bantuan dana tidak ada keterikatan kontrak maupun kepentingan terkait pelaksanaan tenis PASLOG Cup Tahun 2023 ini,” terangnya.

Pelaksanaan turnamen tenis itu pun mendapatkan apresiasi dari Wakil Bupati Banyuwangi. Menurutnya pelaksanaan turnamen itu mampu mengasah bakat dari para atlet tenis di Banyuwangi.

“Turnamen-turnamen seperti PASLOG Cup ini merupakan sarana untuk menyalurkan kemampuan para atlet tenis yang ada di Banyuwangi,” ucap Sugirah.

Sugirah pun berharap melalui pelaksanaan tunamen tenis PASLOG Cup Tahun 2023 itu dapat melahirkan atlet-atlet berprestasi yang mampu membawa nama Banyuwangi di tingkat nasional maupun internasional.

“Kami sangat berharap para atlet yang berprestasi dapat mengharumkan nama Banyuwangi pada berbagai kejuaran, baik kejuaraan nasional maupun internasional,” pungkasnya. (rica)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Dinas LH Kabupaten Asahan Gelar Halal Bihalal

ASAHAN, SMNNews.co.id - Untuk mempererat tali silaturahmi Keluarga Besar Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Asahan menggelar Halal Bihalal dengan seluruh ASN dan Non ASN...

Sinergi TNI – Polri, Lakukan Pamturlalin di Pasar Waru Pamekasan Lancar Terkendali

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Hari Kamis adalah hari pasaran di Kecamatan Waru Kabupaten Pamekasan, anggota Polsek dan Koramil Waru tampak lakukan pengamanan dan pengaturan arus...

RSUD Bangil Gelar Focus Group Discussion (FGD) Bersama Anggota Komisi 4 Dewan DPRD dan Awak Media

PASURUAN, SMNNews.co.id - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangil Kabupaten Pasuruan, Mengadakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Anggota Dewan Komisi 4 Perwakilan Rakyat Daerah...