HomeBERITAKodim 0808/Blitar Gelar Sosialisasi PMK Kepada Anggota Militer Kodim 0808

Kodim 0808/Blitar Gelar Sosialisasi PMK Kepada Anggota Militer Kodim 0808

Penjelasan mengenai upaya antisipasi penyebaran wabah Penyakit Mulut dan Kuku oleh Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Blitar

Blitar, SMNNews.co.id – Salah satu upaya untuk mengantisipasi penyebaran wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) terhadap hewan ternak, Kodim 0808/Blitar menggelar sosialisasi tentang kewaspadaan dini terhadap penularan dan penyebaran PMK, bertempat di Gedung Serbaguna Kel. Tawangsari Kec. Garum Kab. Blitar, Senin (4/7/2022).

Dalam kegiatan tersebut, anggota Kodim 0808/Blitar, menerima sosialisasi pengetahuan atau materi tentang PMK dengan narasumber drh. Yuda Setia dari Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Blitar.

“Sosialisasi ini diikuti oleh anggota militer Kodim 0808/Blitar, sekaligus untuk menambah ilmu dan wawasan, khususnya bagi para Babinsa yang terjun langsung di lapangan.”

“Kegiatan sosialisasi ini, juga untuk memberikan informasi dan edukasi terkait tanda tanda klinis, penularan serta upaya pencegahan PMK,” jelas Pasiter Kodim 0808/Blitar Kapten Chb Arif Naryanto.

Ia menambahkan, Kodim 0808/Blitar juga sudah berkoordinasi dengan instansi terkait di wilayah Kota Blitar dan Kabupaten Blitar dalam rangka upaya pencegahan PMK, agar bisa berjalan dengan baik dan maksimal.

Kapten Chb Arif Naryanto menambahkan, peran Babinsa sangat dibutuhkan, untuk itu diharapkan agar terus bersinergi bersama dinas terkait, guna mengantisipasi dan mencegah terjadinya penyebaran PMK di wilayah.

“Adanya sinergitas yang baik, antara TNI bersama dinas terkait semoga mampu mengatasi PMK yang sedang mewabah saat ini, dengan harapan nantinya keadaan bisa normal kembali dan ekonomi masyarakat menjadi lebih baik lagi,” pungkasnya Dim0808. (bonaji)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Bupati Blitar Hadiri Apel Banser dan Ansor Night Run 2024

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah menghadiri Apel Banser dan Ansor Right Run 2024, Sabtu (18/05/2024) di Alun-Alun Kankab Kanigoro. Turut hadir di acara...

Pj. Bupati Pasuruan Pimpin Pelepasan Pemberangkatan 366 Jama’ah Haji

PASURUAN, SMNNews.co.id - Pemerintah Daerah Kabupaten Pasuruan menggelar pemberangkatan para jama'ah haji tahun 1445 Hijiriah/2024 Masehi yang berlangsung dihalaman Kantor Gedung Putih, Komplek perkantoran...

Kepala Kejaksaan Negeri Pasaman Raih Penghargaan Bergengsi The International Awards 2024

PASAMAN, SMNNews.co.id - Kepala Kejaksaan Negeri Pasaman Sobeng Suradal, raih penghargaan bergengsi di Ajang The International Awards 2024 di Pulau Dewata Bali, Sabtu (18/5/24). Dalam...