
Kota Mojokerto, SMNNews.co.id- Ketua DPR RI, Puan Maharani menggelar kunjungan kerjanya di Dusun Jaringsari, Desa Karangdiyeng, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur pada Kamis, 16 Juni 2022.
Beberapa pejabat, nampak menyambut kedatangan Ketua DPR RI itu, diantaranya Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Nurchahyanto, M. Sc, dan Danrem 082/CPYJ, Kolonel Inf Unang Sudargo.
Danrem menjelaskan, kunjungan yang dilakukan oleh Ketua DPR RI itu bertujuan untuk meresmikan adanya kawasan Green Technologi dan inovasi.
“Ketua DPR juga melakukan peninjauan hasil pengolahan sampah dari kelompok tani yang tergabung dalam masyarakat sejahterakan petani atau MSP,” jelas Danrem.
Sementara itu, dalam kunjungannya tersebut Puan menjelaskan tujuan kedatangannya bersama beberapa anggota DPR lainnya itu, dalam rangka mendengar aspirasi masyarakat.
“Untuk selanjutnya kita bahas pada tingkat pusat, sekaligus menindaklanjuti adanya saran dari warga,” kata Puan. (*)