HomeBERITAPencurian di Musala Terekam CCTV, Polisi Tunggu Laporan Korban

Pencurian di Musala Terekam CCTV, Polisi Tunggu Laporan Korban

Aksi pencurian di Musala Asshobirin terekam CCTV. (foto crop video)

MADIUN, SMNNews.co.id – Aksi pencurian kotak amal musala di Madiun terekam kamera pemantau (CCTV).

Rekaman CCTV itu menunjukkan pelaku seorang diri beraksi Sabtu (21/5/2022). Dia nekat membobol kotak amal Musala Asshobirin di Jl. Sidomukti, Desa Nyahtuwo, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun.

Situasi musala yang sepi dimanfaatkan pelaku yakni seorang pria berkaos panjang, untuk mencuri isi kotak amal. Pelaku beraksi dengan  merusak gembok kemudian mengambil uang yang berada di dalam kotak amal itu.

“Kejadian sekitar pukul 13.00 WIB, musholanya sedang sepi,” ungkap Parni, seorang takmir Musala Asshobirin.

Menurut Parni, kejadian pencurian uang dalam kotak amal di musala itu, sebenarnya bukan kali pertama. Dia bahkan menghitung, setidaknya sudah sekitar tiga kali terjadi aksi pencurian di lokasi itu, sebelum terpasangnya CCTV.

“Totalnya dengan kejadian ini ya empat kali, yang tiga kali sebelumnya kan ketika tak ada CCTV. Peristiwa kali ini kami sudah beritahukan ke petugas Bhabinkamtibmas,” ungkap Parni.

Parni juga menjelaskan, interval setiap kejadian dapat dihitung, yakni sekitar 2-3 bulan sekali. Pencurian akan berukang di musala yang berlokasi di dekat jalan jurusan Ponorogo-Dolopo itu.

Kapolsek Dolopo, AKP Muslich, mengakui bahwa pihaknya sudah menerima informasi perihal kejadian pencurian di tepat umum yakni digasaknya kotak amal sebuah musala warga. Namun, dia berkilah bahwa belum ada laporan resmi yang masuk ke mejanya.

“Saya baru tahu dari vidionya, saya juga belum tahu kalau sudah diinfokan oleh takmir ke Bhabinkamtibmas Masalahnya, Bhabinkamtibmas saya juga tidak laporan. Coba suruh korbannya ke Polsek saja bikin laporan,” tutur Muslich, Senin (23/5/2022).

AKP Muslich melanjutkan, setelah mengetahui bukti rekaman CCTV itu, pihaknya sudah mendatangi lokasi dan melakukan penyelidikan dengan memeriksa tempat kejadian perkara yaitu Musala Asshobirin. (Penulis: Dodik Eko P).

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Peringati Hari Buruh, Ribuan Pekerja Semarakkan Fun Walk Bareng Pj Bupati Jombang

JOMBANG, SMNNews.co.id - Peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) disambut meriah di Kabupaten Jombang. Pemerintah Kabupaten Jombang bersama Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Kabupaten Jombang...

Gus Mujib Resmi Mendaftar Cabup Pasuruan

PASURUAN, SMNNews.co.id - Usai Ramdanu dan Sudiono Fauzan yang mendaftar sebagai calon Bupati Pasuruan di Partai Kebangkitan Bangsa. Kal ini giliran KH. Mujib Imron...

Kapolresta Cirebon Resmikan Monumen Udang dari Knalpot yang Tidak Sesuai Spesifikasi Teknis

CIREBON, SMNNews.co.id - Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni meresmikan monumen udang dari bahan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi tehknis, Selasa (30/4/2024). Kegiatan yang dilaksanakan...