HomeBERITAPolda Jatim, Bekuk Dua Pengedar Narkoba Jaringan Internasional Asal Malaysia

Polda Jatim, Bekuk Dua Pengedar Narkoba Jaringan Internasional Asal Malaysia

Konferensi pers terkait ungkap kasus peredaran narkoba jaringan Internasional, di Gedung Patuh Lt 2 Mapolda Jatim. Senin 03/01/2020.

SURABAYA, SMNNews.co.id – Ditresnarkoba Polda Jatim menggelar Konferensi pers terkait ungkap kasus peredaran narkoba jaringan Internasional, di Gedung Patuh Lt 2 Mapolda Jatim. Senin 03/01/2020.

Kapolda Jatim Irjen pol Luki Hermawan, didampingi Kabidhumas Polda Jatim  Kombes pol Trunoyudho Wisnu Andiko, Kapolrestabes Surabaya Kombes pol Sandi Nugroho, Kasat Narkoba Polres Tanjung perak AKBP M.Yasin,Dalam Konferensi persnya,  mengatakan bahwa “diawal tahun 2020 diakhir bulan jajaran Polda Jatim dari Direktorat Narkoba telah mengungkap adanya sindikat dari jaringan Malaysia.”

“Hasil ungkap dari jaringan ini cukup besar, ada sekitar 50 kilogram narkoba jenis sabu yang dikemas dengan menggunakan bungkus teh merk dari China.dimana barang ini sekarang lagi marak beredar di Indonesia.”

Diketahui pelaku berasal dari Malaysia Chee Kim Tiong bin Chee Boom Hock (40) dan Lau Chu Hee (39), dimana kedua pelaku ini dalam menjalankan bisnis terlarang tersebut, melakukan dan membawa sendiri barang haram tersebut dengan mengunakan mobil.

Mereka berdua adalah jaringan pengedar  antar negara yang berperan sebagai pemasok Narkoba ke Indonesia  melalui Kalimantan, termasuk ke Jawa timur, dari Myanmar masuk ke Kucing, kemudian dari Kucing ke Pontianak menuju Pangkalan Bun terus lewat Perak dan disini  barang haram tersebut diamankan oleh petugas.

Tersangka  Chee Kim Tiong mengaku dirinya mendapat bayaran sebesar 40 Ribu Ringgit untuk sekali kirim, sedangkan tersangka lain Lau Chu Hee hanya mendapatkan bayaran 7 ribu Ringgit untuk sekali pengiriman.(Bry)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Dinas LH Kabupaten Asahan Gelar Halal Bihalal

ASAHAN, SMNNews.co.id - Untuk mempererat tali silaturahmi Keluarga Besar Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Asahan menggelar Halal Bihalal dengan seluruh ASN dan Non ASN...

Sinergi TNI – Polri, Lakukan Pamturlalin di Pasar Waru Pamekasan Lancar Terkendali

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Hari Kamis adalah hari pasaran di Kecamatan Waru Kabupaten Pamekasan, anggota Polsek dan Koramil Waru tampak lakukan pengamanan dan pengaturan arus...

RSUD Bangil Gelar Focus Group Discussion (FGD) Bersama Anggota Komisi 4 Dewan DPRD dan Awak Media

PASURUAN, SMNNews.co.id - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangil Kabupaten Pasuruan, Mengadakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Anggota Dewan Komisi 4 Perwakilan Rakyat Daerah...