HomeJAWA TIMURSIDOARJOPunishment Layak Diberikan Kepada Bhabinkamtibmas Yang Kinerjanya Kurang

Punishment Layak Diberikan Kepada Bhabinkamtibmas Yang Kinerjanya Kurang

23 Anggota Bhabinkamtibmas Polresta Sidoarjo, di beri Punishment oleh Kapolresta Sidoarjo.
Sidoarjo, suaramedianasional.co.id – 
Kapolresta Sidoarjo memberlakukan punishment terkait pelaporan kegiatan bhabinkamtibmas melalui E-Bhabin. “Pemberian punishment bukan sebagai hukuman, akan tetapi diberikan sebagai peringatan anggota untuk meningkatkan kinerjanya dan untuk memotivasi anggota bhabinkamtibmas agar dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho, saat apel pemberian punishment anggota Bhabinkamtibmas, Senin (10/06).
Ukuran kinerja anggota bhabinkamtibmas yang tugasnya berada di tengah-tengah masyarakat adalah keaktifan melakukan kegiatan dalam melakukan pembinaan masyarakat baik binluh, sambang, door to door, problem solving maupun kegiatan lainnya serta melaporkannya  melalui aplikasi e-Bhabin Polresta Sidoarjo yang sudah di launching sejak bulan Februari 2019. Sebanyak 23 anggota bhabinkamtibmas Polsek jajaran Polresta Sidoarjo, yang mendapat punishment berupa kalung emoji sedih, yang harus dipakai setiap apel pagi di kantor selama bulan Juni 2019 ini. Menurut Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho, harapannya dengan pemberlakuan punishment kepada anggota bhabinkamtibmas ini, dapat meningkatkan pelayanan publik Polresta Sidoarjo. Khususnya dalam upaya mempertahankan Zona Integritas. (try) 
ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Dinas LH Kabupaten Asahan Gelar Halal Bihalal

ASAHAN, SMNNews.co.id - Untuk mempererat tali silaturahmi Keluarga Besar Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Asahan menggelar Halal Bihalal dengan seluruh ASN dan Non ASN...

Sinergi TNI – Polri, Lakukan Pamturlalin di Pasar Waru Pamekasan Lancar Terkendali

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Hari Kamis adalah hari pasaran di Kecamatan Waru Kabupaten Pamekasan, anggota Polsek dan Koramil Waru tampak lakukan pengamanan dan pengaturan arus...

RSUD Bangil Gelar Focus Group Discussion (FGD) Bersama Anggota Komisi 4 Dewan DPRD dan Awak Media

PASURUAN, SMNNews.co.id - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangil Kabupaten Pasuruan, Mengadakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Anggota Dewan Komisi 4 Perwakilan Rakyat Daerah...