HomeBERITADiduga Rugikan Negara Ratusan Juta, Kasus Tipikor Mantan Kades Kwadungan Dilimpahkan ke...

Diduga Rugikan Negara Ratusan Juta, Kasus Tipikor Mantan Kades Kwadungan Dilimpahkan ke Kejaksaan

Mantan Kades Kwadungan, Pujianto, saat akan masuk mobil dan diantar kembali ke tahanan Polres Ngawi.

NGAWI, SMNNews.co.id – Memakai baju oranye kas tahanan, Pujianto terus menunduk saat berjalan turun dari tangga lantai dua Kejaksaan Negeri Ngawi.

Diapit petugas kejaksaan, mantan Kepala Desa Kwadungan, Kecamatan Kwadungan, Kabupaten Ngawi ini pun menurut ketika diminta masuk mobil untuk menjalani penahanan lebih lanjut.

“Kami menerima limpahan kasus tindak pidana korupsi dari Polres Ngawi atas tersangka bernama Pujianto. Ini terkait dugaan penyelewengan keuangan desa selama dia menjabat kades, tahun 2011-2018,” ungkap Kasi Intel Kejaksaan Negeri Ngawi, Afiful Barir S.

Pujianto tersandung penyelewengan Dana Desa dan Alokasi Dana Desa (DD/ADD) serta penerimaan sewa atas tanah kas desa yang tidak masuk Pendapatan Asli Desa (PADes). Semua tindakan itu ditaksir telah merugikan keungan negara lebih dari Rp301 juta.

“Posisinya saat ini masih kita titip penahanan di Polres, selanjutnya nanti diproses untuk menjalani persidangan. Pasal yang disangkakan yakni pasal 2 dan pasal 3 UU Tipikor dengan ancaman hukuman minimal 4 tahun,” pungkas Afiful. ***

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

PDIP Ngawi Tetap Usung Ony-Antok, Siap Daftar Penjaringan Parpol Lain

NGAWI, SMNNews.co.id - DPC PDIP Ngawi memastikan diri untuk mengusung pasangan petahana Bupati-Wabup Ngawi, Ony Anwar Harsono-Dwi Rianto Jatmiko. "Ini hasil Rakercabsus DPC PDIP Ngawi,...

Tim Kesehatan Puskesmas Arjasa Periksa Kesehatan Perangkat Desa Kemuninglor

JEMBER, SMNNews.co.id - Tim Upaya Kesehatan Kerja Puskesmas Arjasa mendatangi kantor desa Kemuninglor kecamatan Arjasa untuk melakukan pengecekan kesehatan. Tim Kesehatan Puskesmas Arjasa memeriksa...

Bupati Pasaman Buka Olimpiade Olahraga Siswa Nasional

PASAMAN, SMNNews.co.id - Ribuan Siswa dan para kepala sekolah, guru dari berbagai daerah di Kabupaten Pasaman, Padati halaman kantor Bupati Pasaman guna mengikuti pembukaan...