HomeBERITAAksi Pencuri Helm di Madiun Terekam CCTV

Aksi Pencuri Helm di Madiun Terekam CCTV

Aksi pencurian helm di Jl. Kelapa Manis, Kota Madiun, terekam CCTV

MADIUN, SMNNews.co.id – Aksi pencuri helm di depan salah satu toko yang ada di Jl. Kelapa Manis No. 2, Kecamatan Taman, Kota Madiun terekam kamera pemantau, Minggu (26/6/2022).

Dari rekaman CCTV milik toko tersebut, aksi pencurian dilakukan seorang diri dengan menggenderai sepeda motor.

Situasi depan toko yang sepi, membuat pencuri itu terlihat leluasa mengambil helm diatas motor yang sedang terparkir.

Menurut Nur Wahid, pemilik toko membenarkan salah satu karyawannya telah kehilangan helm. Kejadian berawal saat karyawannya itu hendak pulang mengetahui kalau helm nya tidak ada di motor.

“Kejadiannya pagi jam 07.55 WIB Tapi kita dari pagi tidak menyadari, barulah ketika anak-anak mau pulang nyari helm tak ada. Kita cek CCTV ternyata itu ada orang tingak-tinguk mengambil helm itu, terus pergi,” ungkap Nur Wahid.

Atas kejadian itu, Nur Wahid berencana akan melaporkan ke pihak berwajib agar kejadian serupa tidak terulang lagi.

“Rencana besok kita akan lapor, agar kejadian seperti itu tidak terulang, karena sebelumnya sebelah barat saya juga pernah sepeda motor hilang waktu bulan puasa kemarin,” tutupnya. (Penulis: Dodik Eko P)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Tinjau Wilayah Akibat Banjir, Bupati Pasaman Sabar AS: Perlu Aksi Secepatnya!

PASAMAN, SMNNews.co.id - Dampak banjir yang melanda wilayah Pasaman beberapa daerah Pasaman, menyisakan banyaknya rusak sarana dan prasarana dibeberapa tempat, Seperti halnya yang dirasakan...

Cak Imin Berpesan Jangan Ada Abuse of Power di Pilkada 2024, Relawan Kompak: Ini Sudah Terjadi di Kota Malang!

SURABAYA, SMNNews.co.id - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menemui bakal calon kepala daerah (bacakada) di Surabaya, Jawa Timur (Jatim). Diacara ini, Cak...

Kiprah Produser dan Promotor Muda Jawa Timur Membangun Sportaiment

SURABAYA, SMNNews.co.id - Gerak dan terobosan baru dua anak muda ini layak di acungi jempol, setelah lama tak terdengar kabar di dunia tinju profesional,...