HomeBERITAMenteri Sosial RI Kunjungi Korban Tragedi Kanjuruhan di Blitar dan Serahkan Bantuan

Menteri Sosial RI Kunjungi Korban Tragedi Kanjuruhan di Blitar dan Serahkan Bantuan

Menteri Sosial RI Tri Rismaharini didampingi sekda Blitar saat mengunjungi korban tragedi Kanjuruhan

BLITAR, SMNNews.co.id – Menteri Sosial RI Tri Rismaharini mengunjungi korban pasca tragedi di setadion Kanjuruhan Kepanjen Malang , Mensos juga menyerahkan bantuan kepada korban.pada hari Sabtu (08/10/2022) di Balai Kecamatan Garum

Dengan kegiatan Mensos RI tersebut , ikut mendampingi , Anggota DPR RI dari PDIP Sri Rahayu, Sekda Kab.Blitar, Kadinsos Kab. Blitar, Kepala Kesbangpol Kab. Blitar , Wakapolres Blitar, Wakapolres Kota Blitar, Asisten, Camat Garum.

Saat di Blitar, Menteri Sosial juga sempat bertemu muka dengan salah seorang keluarga korban yang ternyata meninggalkan seorang anak yang masih balita warga Sidodadi Kecamatan Garum, saat berdialog Risma berjanji Kemensos akan membantu memasukkan data agar anak korban yang kini menjadi yatim itu, dan kedepannya anak almarhum tersebut akan mendapatkan bantuan sosial setiap bulannya.

“Ini kita sisir, kemarin kita ke Malang terus hari ini ke Tulungagung dan Blitar Insyaallah nanti kita juga akan ke Pasuruan dan Probolinggo,” ungkap Risma

Karena korban ini adalah yang paling banyak di kalangan persepak bolaan, maka dari itu kita upayakan untuk memberikan bantuan kepada korban pasca tragedi Kanjuruhan ini.

“Nanti kita akan bantu memasukkan data agar anak ini nanti bisa menerima bantuan sosial setiap bulannya,” tuturnya.

Sementara itu Izul Marom Sekretaris Daerah Kabupaten Bltar yang juga mendampingi Mensos Risma, pihaknya juga menjelaskan, selain 5 orang korban meninggal dunia, saat ini juga masih ada warga Kabupaten Blitar yang masih menjalani perawatan intensif di RS. Saiful Anwar Malang.

“Ada 5 orang warga Kabupaten Blitar, dan ada yang saat ini masih dirawat di RSSA dua orang. Awalnya kondisinya kritis namun sekarang kondisinya sudah membaik. Kemudian yang luka ringan ada 11 orang,” jelas Izul.

Untuk perawatan korban luka ringan, lanjut Izul, masalah biaya semua ditanggung Pemkab Blitar.

“Kalau ada perawatan lanjutan semua ditanggung Pemkab, begithu ada kabar ada warga Kabupaten Blitar yang jadi korban, Pemkab Blitar bergerak cepat menjemput warga yang meninggal dan luka-luka, bersama Tagana,” pungkasnya. (bonaji)

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Cak Imin Berpesan Jangan Ada Abuse of Power di Pilkada 2024, Relawan Kompak: Ini Sudah Terjadi di Kota Malang!

SURABAYA, SMNNews.co.id - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menemui bakal calon kepala daerah (bacakada) di Surabaya, Jawa Timur (Jatim). Diacara ini, Cak...

Kiprah Produser dan Promotor Muda Jawa Timur Membangun Sportaiment

SURABAYA, SMNNews.co.id - Gerak dan terobosan baru dua anak muda ini layak di acungi jempol, setelah lama tak terdengar kabar di dunia tinju profesional,...

Cak Imin Gelar Pembekalan Bacakada Jatim, Berikut Pesan Ketua Umum PKB ini!

SURABAYA, SMNNews.co.id - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menemui bakal calon kepala daerah (Bacakada) di Surabaya, Jawa Timur (Jatim). Dalam sambutannya, Cak...