HomeSUARA DAERAHPemkot Surabaya Siap Jadi Tuan Rumah Rakor Komwil IV APEKSI ke-15

Pemkot Surabaya Siap Jadi Tuan Rumah Rakor Komwil IV APEKSI ke-15

Kepala Bagian Administrasi Kerjasama Pemkot Surabaya Dewi Wahyu Wardani saat paparkan di acara jumpa pers.
Surabaya, suaramedianasional.co.id –
Sebanyak 13 kota anggota APEKSI wilayah IV mengikuti Rapat Koordinasi Komisariat Wilayah IV (RAKORKOMWIL IV) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) ke 15. Antara lain dari Kota Surabaya, Kota Mojokerto, Kota Malang, Kota Kediri, Kota Madiun, Kota Blitar, Kota Batu, Kota Probolinggo, Kota Pasuruan, Kota Bima, Kota Kupang, Kota Mataram dan Kota Denpasar.
Kepala Bagian Administrasi Kerjasama Pemkot Surabaya Dewi Wahyu Wardani mengatakan, Rakor Komwil IV APEKSI ke-15 akan diselenggarakan di Surabaya pada 22 hingga 24 Maret 2019. Beberapa kegiatan yang akan mengisi acara APEKSI diantaranya, penanaman pohon, kunjungan lokasi bagi para pendamping, welcome dinner, seminar, dan bergabung dengan acara Surabaya Vaganza. Nantinya acara di mulai dengan tanam pohon di Taman Harmoni,” kata Dewi saat menggelar jumpa pers di Kantor Bagian Humas Pemkot Surabaya, Kamis, (21/03).
Ia menyampaikan untuk pembukaan Rakor APEKSI akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 23 Maret 2019 bertempat di Hotel JW Marriot Surabaya. “Pembukaan itu, akan dihadiri oleh Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, para peserta yang terdiri dari wali kota, Ketua Dewan APEKSI Pusat, dengan narasumber dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB),” ujarnya. Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya siap menjadi tuan rumah perhelatan ini dan nanti para peserta rapat juga pendamping, akan diajak belajar berbagai program ekonomi kreatif yang telah diterapkan oleh Pemkot Surabaya.
“Mereka kita ajak belajar tentang bagaimana Pemkot Surabaya mengembangkan ekonomi kreatif, yaitu di Dolly, Kaza, kemudian juga ke Siola mereka belajar tentang Puspaga, tentang bagaimana ibu Wali Kota menangani anak-anak berkebutuhan khusus,” pungkasnya. (yud)
ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Bupati Pasaman Janji Akan Bantu Pembangunan Masjid Taqwa

PASAMAN, SMNNews.co.id - Bupati Pasaman Sabar AS berjanji akan membantu pembangunan Masjid Taqwa yang berlokasi di Kampung Tuan, Jorong Tujuh Koto, Nagari Lubuk Layang,...

TKD Prabowo – Gibran Kabupaten Pasuruan Gelar Tasyakuran dan Halal Bihalal

PASURUAN, SMNNews.co.id - Dengan keputusan dari Mahkamah Konstitusi tentang penetapan pasangan Prabowo - Gibran sebagai pemenang Pilpres 2024. Sebagai bentuk syukur atas kemenangan tersebut,...

Bupati Pasaman Hadiri Perpisahan Pondok Pesantren Nurul Hidayah

PASAMAN, SMNNews.co.id - Bupati  Pasaman, Sabar AS menghadiri perpisahan Santriwan dan santriwati pondok Pesantren Nurul Hidayah Simatorkis Nagari Tanjung Betung Kecamatan Rao Selatan, Sabtu...