HomeSUARA DAERAHPolda Jatim Gelar live Talk Show Terkait Pengamanan Pemilu 2019

Polda Jatim Gelar live Talk Show Terkait Pengamanan Pemilu 2019

Kabid Humas Polda Jatim Kombespol Frans Barung Mangera menyampaikan TNI dan POLRI sudah siap melakukan dan mengahadapi pemilu 2019.
Surabaya, suaramedianasional.co.id –Live talk show terkait pengamanan Pemilu tahun 2019, digelar di Prima Radio Surabaya, Jumat (05/04) pagi. Sebagai narasumber dalam giat tersebut, Kabidhumas Polda Jawa Timur Kombespol Frans Barung Mangera.
Dalam kesempatan kali ini turut hadir sebagai narasumber lain, Bapak Miftahul Rozak selaku Agen Perencanaan Logistik KPU Jatim.
Kabid Humas Polda Jatim Kombespol Frans Barung Mangera menyampaikan TNI dan POLRI sudah siap melakukan dan mengahadapi pemilu 2019, persiapan tersebut sudah dilaksanakan semaksimal mungkin, dengan diawali pelaksanaan gelar pasukan di Makodam V Brawijaya.
Polda Jawa Timur dan Kodam V Brawijaya menjamin kepada masyarakat pesta demokrasi di wilayah Jawa Timur aman, POLRI mempersiapkan semaksimal mungkin Anggota untuk menjaga TPS agar terciptanya pesta demokrasi yang aman.
“Jangan lupa hari Rabu tangal 17 April 2019, mari masyarakat Jawa Timur datang ke TPS, Polri dan TNI siap mengawal dan mengamankan pelaksanaan Pemilu tahun 2019” pungkas Kombespol Frans Barung Mangera. (yud)
ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Tinjau Wilayah Akibat Banjir, Bupati Pasaman Sabar AS: Perlu Aksi Secepatnya!

PASAMAN, SMNNews.co.id - Dampak banjir yang melanda wilayah Pasaman beberapa daerah Pasaman, menyisakan banyaknya rusak sarana dan prasarana dibeberapa tempat, Seperti halnya yang dirasakan...

Cak Imin Berpesan Jangan Ada Abuse of Power di Pilkada 2024, Relawan Kompak: Ini Sudah Terjadi di Kota Malang!

SURABAYA, SMNNews.co.id - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menemui bakal calon kepala daerah (bacakada) di Surabaya, Jawa Timur (Jatim). Diacara ini, Cak...

Kiprah Produser dan Promotor Muda Jawa Timur Membangun Sportaiment

SURABAYA, SMNNews.co.id - Gerak dan terobosan baru dua anak muda ini layak di acungi jempol, setelah lama tak terdengar kabar di dunia tinju profesional,...