HomeKISI-KISIInilah Lokasi Jembatan Yang Akan Di Buat Satgas TMMD Reg 105

Inilah Lokasi Jembatan Yang Akan Di Buat Satgas TMMD Reg 105

Dandim 0723/Klaten Letkol Inf Eko Setyawan,SE melakukan survei lokasi ketempat yang akan dijadikan pembuatan jembatan penghubung.

Klaten, suaramedianasional.co.id –Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reg 105 TA 2019, akan dimulai awal Juli 2019. Dengan waktu yang semakin dekat, Dandim 0723/Klaten Letkol Inf Eko Setyawan,SE telah melakukan berbagai penyiapan baik saran maupun prasarana termasuk melakukan survei ke lokasi yang dijadikan sasaran fisiknya, Kamis (27/06/19).

Salah satu sasaran fisiknya adalah pembuatan jembatan penghubung antara Desa Jimbung dengan Waduk  Rowo Jombor Desa Krakitan, dengan kondisi sekarang jembatan masih terbuat dari bambu yang dipasang warga.

Menurut Dandim, jembatan itu sangatlah tidak layak dan sangat berbahaya bagi warga yang akan melintas, kekuatan bambu tentunya tidak akan awet dan akan mudah rapuh apabila terkena panas dan hujan setiap hari.

“ jembatan bambu akan dirubah menjadi jambatan beton yang kokoh dan kuat pada TMMD Reg 105 di wilayah Kodim Klaten “ ujar Dandim.

Sementara itu Siti Sumarsih selaku Kepala Desa Jimbung menerangkan, selama ini warga yang menggunakan kendaraan baik roda dua maupun roda empat yang akan menuju rowo jombor, harus memutar melalui beberapa Desa.

“ warga maupun petani yang akan menuju rowo jombor harus berputar sekitar 5 km, melewati beberapa desa lain “ ungkap Kades.

Apalagi kalo musim hujan, warga yang melewati jalan menuju jambatan bambu sangat becek dan masih tanah, sehingga warga sangat kesulitan, imbuhnya. (*)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

PDIP Ngawi Tetap Usung Ony-Antok, Siap Daftar Penjaringan Parpol Lain

NGAWI, SMNNews.co.id - DPC PDIP Ngawi memastikan diri untuk mengusung pasangan petahana Bupati-Wabup Ngawi, Ony Anwar Harsono-Dwi Rianto Jatmiko. "Ini hasil Rakercabsus DPC PDIP Ngawi,...

Tim Kesehatan Puskesmas Arjasa Periksa Kesehatan Perangkat Desa Kemuninglor

JEMBER, SMNNews.co.id - Tim Upaya Kesehatan Kerja Puskesmas Arjasa mendatangi kantor desa Kemuninglor kecamatan Arjasa untuk melakukan pengecekan kesehatan. Tim Kesehatan Puskesmas Arjasa memeriksa...

Bupati Pasaman Buka Olimpiade Olahraga Siswa Nasional

PASAMAN, SMNNews.co.id - Ribuan Siswa dan para kepala sekolah, guru dari berbagai daerah di Kabupaten Pasaman, Padati halaman kantor Bupati Pasaman guna mengikuti pembukaan...