HomeBERITAODHA, Tanggap Antisipasi Penyebaran Covid-19

ODHA, Tanggap Antisipasi Penyebaran Covid-19

Psikolog, Sekretaris Komisi Penanggulangan AIDS Kabupaten Tulungagung Ifada Nur Rohmaniah M.Psi.

TULUNGAGUNG, SMNNews.co.id – ODHA adalah orang dengan HIV & AIDS memiliki kondisi imunitas yang menurun (tidak stabil). Pantauan pendamping HIV & AIDS baik manager kasus ataupun Pendamping sebaya, petugas lapangan atau pokok kerja (Pokja).

Hal ini karena ODHA rajin minum Anti Retroviral virus sehingga kondisi kesehatan lebih terjaga dengan baik, Senin (6/4).

Gangguan kecemasan atas Covid-19 yang terjadi pada ODHA yang berkaitan dengan status mereka atas imunitas. Namun hal yang dilakukan jejaring Komisi Penanggulangan AIDS bersama layanan Kesehatan, relawan dan LSM yang concern HIV dan AIDS untuk terus mengingatkan teman-teman ODHA untuk menjaga diri seperti makanan bergizi, cuci tangan memakai sabun dan handsanitizer.

Pemakaian masker diharuskan bila ke layanan kesehatan, baik ke RSUD Iskak, RSI Orpeha ataupun di lima Puskesmas PDP untuk ambil obat ARV ataupun ketika mereka punya keluhan kesehatan yang harus penanganan medis.

Menurut Ifada Nur Rohmaniah, M.Psi., Psikolog, Sekretaris Komisi Penanggulangan AIDS Daerah Kabupaten Tulungagung, “Apa yang kita pikirkan ada getarannya. Psikologi Energy perlu dipahami dan dilatih dalam situasi seperti ini. Bila kita selalu mengucapkan kata-kata yg baik maka hanya yang baik sajalah yang akan terjadi,” ungkapnya.

“Kita sudah berbicara tentang Virus Corona selama beberapa pekan ini. Sadar kah kita, bahwa kita sudah membuat energi virus ini semakin kuat, sehingga menciptakan getaran negatif yang tak terhitung jumlahnya. Kondisi saat ini perlu diterima dalam self talk kita, seperti kenyataannya. Situasi seperti ini, etika kita menerima kondisi yang ada, sama halnya sudah meminimalisir kecemasan. Yang membuat cemas karena kita makin menganalisa atas apa yang terjadi,” tutur Ifada Nur Rohmaniah. (Gusty Indh).

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Pemkab Asahan Melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan Kirimkan Dua Orang Instruktur ke Padang

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan mengirimkan dua orang Instruktur yang didalam wilayah Kabupaten Asahan untuk menjadi peserta Kompetisi Keterampilan Instruktur...

Dinsos Kabupaten Asahan Ikuti Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pengurus Karang Taruna Kabupaten Asahan dengan antusias menghadiri Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara yang diadakan di Hotel Saka Medan. Forum...

Dinsos Kabupaten Asahan Ikuti Rapat Kegiatan Penanggulangan Kemiskinan Triwulan I di Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pejabat Fungsional pada Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial di Dinas Sosial Kabupaten Asahan menghadiri rapat yang diadakan di Aula E-Planning BAPPEDA...