HomeBERITAPemilik PO Bus Dihimbau Terapkan Physical Distancing, Terkait Percepatan Penanganan Covid-19

Pemilik PO Bus Dihimbau Terapkan Physical Distancing, Terkait Percepatan Penanganan Covid-19

Pemilik PO Bus Dihimbau Terapkan Physical Distancing, Terkait Percepatan penanganan Covid-19.

MALANG, SMNNews.co.id – Dalam rangka percepatan pencegahan penyebaran Virus Covid-19, Kasubditkamsel Polda Jatim selaku Kasatgas Preemtif Ops Keselamatan Semeru 2020, yang didampingi Kasubsatsagas 1 dan Kaminops Satgas Preemtif telah melaksanakan Himbauan kepada penumpang Bus, angkutan umum untuk tidak mudik.

Selain menghimbau untuk tidak melakukan mudik, Himbauan juga ditujukan kepada pemilik PO Bus Medali Mas Kota Malang, untuk menerapkan Physical Distancing dalam melayani penumpang, Jumat 10/04/2020.

Giat tersebut digelar di Terminal Bus Arjosar Malang dan di Garasi Bus Medali Mas Kota Malang.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakasat Lantas Polresta Malang, Kadishub Kota Malang, Ka UPT Terminal Arjosari Kota Malang, Koramil Blimbing Kota Malang, Dinas Kesehatan Kota Malang, Para Kanit Dikyasa Korwil Malang, Ka Organda Kota Malang, Pemilik dan Staf PO Bus Medali Mas.

Rangkaian kegiatan preemtif tersebut, memberikan himbauan kepada Masyarakat untuk tidak mudik selama Virus Covid-19 belum dinyatakan steril oleh Pemerintah dan meninjau kesiapan Terminal Arjosari Malang dalam mencegah penyebaran Virus Covid-19 menjelang masa mudik lebaran.

Seberapa jauh kesiapan Terminal Arjosari Malang dalam menghadapi musim mudik lebaran terkait pencegahan penyebaran Virus Covid-19, maka petugas melakukan pengecekan, tempat cuci tangan lengkap dengan sabun dan air mengalir, Hand Sanitiser, Bilik Anti septik, sarana penyemprotan Desinfektan, Ruang Observasi dan Isolasi dan pengukuran suhu tubuh.

Selain itu Himbauan kepada Masyarakat untuk menghindari tempat-tempat keramaian apabila tidak mendesak dan selalu jaga jarak (Physical Distancing) serta menghimbau kepada para penumpang Bus agar saat di dalam Bus tetap jaga jarak. (Bry)

Editor: Nanim

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Pemkab Asahan Melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan Kirimkan Dua Orang Instruktur ke Padang

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan mengirimkan dua orang Instruktur yang didalam wilayah Kabupaten Asahan untuk menjadi peserta Kompetisi Keterampilan Instruktur...

Dinsos Kabupaten Asahan Ikuti Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pengurus Karang Taruna Kabupaten Asahan dengan antusias menghadiri Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara yang diadakan di Hotel Saka Medan. Forum...

Dinsos Kabupaten Asahan Ikuti Rapat Kegiatan Penanggulangan Kemiskinan Triwulan I di Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pejabat Fungsional pada Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial di Dinas Sosial Kabupaten Asahan menghadiri rapat yang diadakan di Aula E-Planning BAPPEDA...