HomeTNIPerkuat Protokol Kesehatan, Satgas Bagikan Masker Hingga Tempat Cuci Tangan

Perkuat Protokol Kesehatan, Satgas Bagikan Masker Hingga Tempat Cuci Tangan

Lamongan, SMNNews.co.id – Protokol kesehatan tetap diperkuat Satgas Tentara Indonesia,meski di Lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-109 Desa Tebluru Kecamatan Solokuro,Kabupaten Lamongan masih nihil kasus Covid-19.

Hal itu dilakukan sebagai upaya untuk mengantisipasi.Satgas TMMD juga tak hanya sibuk di pembangunan fisik,Non fisiknya pun digencarkan seperti memsosialisasikan pencegahan dengan disisipi bagi – bagi masker dan tempat cuci tangan.

“Kepada para bapak dan ibu dan masyarakat desa , mari kita patuhi protokol kesehatan untuk menekan penyebaran covid-19. Kita harus selalu pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak.”ujar Dansatgas TMMD Letkol Inf Sidik Wiyono.

Letkol Sidik menambahkan, Disiplinlah mulai dari diri kita sendiri yang dilandasi kesadaran. Bukan karena ada pak camat, pak kades, ada TNI atau Polri.

“Tetapi karena kita ingin menjaga diri dan orang lain,” imbuhnya.

Dalam mengantisipasi Covid-19 juga tidak cupu memperkuat prokes,Posko sebagai screening orang keluar masuk desa dan rumah isolasipun sudah siap beroperasi.

Posko Covid dan rumah isolasi sendiri merupakan program fisik TMMD pada Tahun 2020 ini. Pengerjaanya juga telah tuntas. (pendim)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Antisipasi Kejahatan Jalanan dan Balap Liar, Polres Pamekasan Gelar Patroli Gabungan

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Kepolisian Resor Pamekasan Jawa Timur kembali melaksanakan patroli sekala besar untuk mengantisipasi potensi terjadinya Harkamtibmas di Wilayah Hukum Polres Pamekasan. “Kita melaksanakan...

Bupati Blitar Buka Kejuaraan Karate Piala Bupati Tingkat Pelajar se-Blitar Raya Tahun 2024

BLITAR, SMNNews.co.id - Bupati Blitar Rini Syarifah membuka Kejuaraan Karate Piala Bupati Tingkat pelajar se-Blitar Raya Tahun 2024, Sabtu (11/05/2024) di Gedung Serba Guna...

SPI Kabupaten Indramayu Gelar Diskusi POKTAN dan Gapoktan KTNA di Kecamatan Sindang

INDRAMAYU, SMNNews.co.id - Sebagai upaya perbaikan dan perkembangan pertanian di wilayah Desa Sindang, Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, Ketua Serikat Petani Indonesia Kabupaten Indramayu Try...