HomeBERITABansos Tunai untuk Warga Ngawi Mulai Diterima

Bansos Tunai untuk Warga Ngawi Mulai Diterima

Penyerahan bansos tunai melalui PT. Pos di Ngawi, diserahkan secara simbolis oleh Bupati Budi Sulistyono, Sabtu (09/05/2020)

NGAWI, SMNNews.co.id – Bantuan sosial untuk warga Ngawi melalui PT. Pos, diserahkan secara simbolis oleh Bupati Budi Sulistyono, Sabtu (09/05/2020).

Bantuan sosial secara tunai itu bersumber dana Kementerian Sosial. Jumlah yang terkucur ke Ngawi, kuotanya 45.394 orang.

Penyaluran melalui PT Pos direncanakan sebanyak 31.173 penerima, namun yang siap dibayarkan hingga Sabtu itu adalah 14.292 orang.

Selain disalurkan PT. Pos, juga dikucurkan melalui beberapa bank, diantaranya BNI (3.678 orang), BTN (10 orang), Mandiri (452 orang) dan BRI (5.209 orang). Jumlah bantuan adalah Rp 600 ribu per bulan, selama tiga bulan ke depan.

“Diharapkan, bantuan ini ikut meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19,” ungkap Bupati Ngawi, Budi Sulistyono.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Ngawi, Tri Pudjo Handono, mengungkapkan, bantuan tunai dari Kemensos itu untuk mereka di luar penerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) dan juga bukan penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

“Bantuan PKH di Ngawi sebanyak 41.685 keluarga, sedangkan BPNT sebanyak 76.554 orang. Bansos tunai Kemensos ini di luar itu semua,” tegas Tri Pudjo. (ari)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

RSUD Bangil Gelar Focus Group Discussion (FGD) Bersama Anggota Komisi 4 Dewan DPRD dan Awak Media

PASURUAN, SMNNews.co.id - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangil Kabupaten Pasuruan, Mengadakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Anggota Dewan Komisi 4 Perwakilan Rakyat Daerah...

Bupati Asahan Buka Festival Tari Gubang Tingkat SD dan SMP Negeri/Swasta se-Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sebanyak 14 Tim yang berasal dari jenjang SD dan SMP di Kabupaten Asahan, mengikuti Festival Tari Gubang dengan tema "Melalui Festival...

Bupati Asahan Pimpin Upacara Hari Peringatan Otonomi Daerah

ASAHAN, SMNNews.co.id - Bupati Asahan H. Surya BSc memimpin Upacara hari peringatan Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di halaman kantor Bupati Asahan, Kamis (25/04/24)....