HomeSUARA DAERAHDharma Wanita Persatuan Galang Dana Sosial dengan Menggelar Bazar Murah

Dharma Wanita Persatuan Galang Dana Sosial dengan Menggelar Bazar Murah

Bazar murah yang diselenggarakan oleh Dharma Wanita Kabupaten Trenggalek tersebut menjajakan berbagai macam olahan makanan, produk kriya, kain batik maupun beberapa produk unggulan Trenggalek lainnya.

Trenggalek, suaramedianasional.co.id – Sekda Trenggalek, Ir. Joko Irianto, M.Si, apresiasi upaya pengurus Dharma Wanita  Kabupaten Trenggalek yang menggalang dana sosial dengan menggelar bazar murah di Aula Sekda Trenggalek, Jum’at (10/5/2019).

Sebagai pembina Dharma Wanita, Joko Irianto menganggap hal ini sebagai program yang baik dan patut dikembangkan.

“Tidak hanya bulan Ramadhan, kegiatan seperti ini bisa dilakukan di setiap pertemuan Dharma Wanita, karena selain dapat meningkatkan keakraban antar anggota bazar seperti ini tentunya juga dapat menumbuhkan jiwa berwirausaha, tandas Joko Irianto.

Sedangkan Ketua Dharma Wanita Kabupaten Trenggalek, Lis Koerniawati menyebutkan bawasanya bazar yang mereka laksanakan merupakan kegiatan dalam mengisi bulan Ramadhan.

Selain itu tambah Ketua Organisasi Dharma Wanita Trenggalek ini, para anggota berinisiatif menyumbangkan hasil karyanya untuk dijual bersama guna penggalangan dana untuk bakti sosial di  Bulan Ramadhan.

“Rencananya dana yang terkumpul akan kita sumbangkan untuk anak yatim dan untuk menyediakan menu buka dan sahur penunggu pasien di rumah sakit,” tandas Lis Koerniawati kepada awak media.

Bazar murah yang diselenggarakan oleh Dharma Wanita Kabupaten Trenggalek tersebut menjajakan berbagai macam olahan makanan, produk kriya, kain batik maupun beberapa produk unggulan Trenggalek lainnya. Terlihat dari kamera humas bazar tersebut diserbu oleh pengunjung.  (*)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

RSUD Bangil Gelar Focus Group Discussion (FGD) Bersama Anggota Komisi 4 Dewan DPRD dan Awak Media

PASURUAN, SMNNews.co.id - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangil Kabupaten Pasuruan, Mengadakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Anggota Dewan Komisi 4 Perwakilan Rakyat Daerah...

Bupati Asahan Buka Festival Tari Gubang Tingkat SD dan SMP Negeri/Swasta se-Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sebanyak 14 Tim yang berasal dari jenjang SD dan SMP di Kabupaten Asahan, mengikuti Festival Tari Gubang dengan tema "Melalui Festival...

Bupati Asahan Pimpin Upacara Hari Peringatan Otonomi Daerah

ASAHAN, SMNNews.co.id - Bupati Asahan H. Surya BSc memimpin Upacara hari peringatan Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di halaman kantor Bupati Asahan, Kamis (25/04/24)....