HomeBERITADPU CKPP Banyuwangi Sapu Bersih Kabel Liar dan Tiang Tak Berizin

DPU CKPP Banyuwangi Sapu Bersih Kabel Liar dan Tiang Tak Berizin

DPU CKPP Banyuwangi melakukan pencabutan tiang listrik serta kabel liar tak Berizin diwilayah Lateng

BANYUWANGI, SMNNews.co.id – Banyaknya kabel – kabel liar dan juga adanya tiang tak berijin di jalanan maka Pemerintah Kabupaten Banyuwangi melalui DPU CKPP Banyuwangi menertibkan kabel liar dan tiang tak berizin, Selasa (1/11/2022).

“Untuk saat ini sekitar 8 tiang yang kita cabut, karena belum berizin,” kata Plt. Kepala Dinas DPU CKPP Danang Hartanto, S.T. melalui Pembina Jasa Konstruksi Kegiatan Bidang Bina Marga, Hari Kusdiyono.

Baca Juga : Kadinkes Banyuwangi : Terkait Kebijakan Kemenkes Tentang Sirup Berbahaya, Kami Langsung Sidak Apotek!

Delapan tiang yang dicabut tersebut terletak di Kelurahan Lateng dan Kelurahan Kebalenan, Kecamatan Kota, Banyuwangi.

“Bagi pemilik tiang diminta untuk mengurus perizinannya terlebih dulu,” katanya.

Pemerintah Kabupaten Banyuwangi akan melakukan upaya tegas untuk memastikan seluruh kegiatan pendirian tiang maupun bangunan lainya harus berizin sesuai aturan yang berlaku.

Sebelumnya, DPU CKPP Banyuwangi telah memberikan peringatan keras kepada pengusaha pelaku usaha TV Kabel dan Internet Rumahan dan nampaknya mereka tidak menghiraukan peringatan dari kami

Mereka menyalurkan kabel-kabel liar untuk kepentingan usahanya dengan mendompleng tiang LPJU.

Baca Juga : Dukung Suksesnya Festival Gandrung Sewu! Lanal Banyuwangi Terjunkan Prajurit Untuk Pengamanan Marina Boom

Menurutnya, penertiban kabel-kabel ilegal ini sangatlah perlu, agar tidak menggangu fungsi LPJU sebagai penerangan jalan.

Karena Kabel-kabel tersebut juga berpotensi menyebabkan arus pendek yang dapat merusak konektor LPJU, sehingga mematikan jaringan penerangan jalan.

“Selain itu kabel-kabel liar ini juga bisa mengurangi keindahan estetika lingkungan jalan,” cetusnya. (rica)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

RSUD Bangil Gelar Focus Group Discussion (FGD) Bersama Anggota Komisi 4 Dewan DPRD dan Awak Media

PASURUAN, SMNNews.co.id - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangil Kabupaten Pasuruan, Mengadakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Anggota Dewan Komisi 4 Perwakilan Rakyat Daerah...

Bupati Asahan Buka Festival Tari Gubang Tingkat SD dan SMP Negeri/Swasta se-Kabupaten Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Sebanyak 14 Tim yang berasal dari jenjang SD dan SMP di Kabupaten Asahan, mengikuti Festival Tari Gubang dengan tema "Melalui Festival...

Bupati Asahan Pimpin Upacara Hari Peringatan Otonomi Daerah

ASAHAN, SMNNews.co.id - Bupati Asahan H. Surya BSc memimpin Upacara hari peringatan Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di halaman kantor Bupati Asahan, Kamis (25/04/24)....