HomeJAWA TIMURBOJONEGOROPolres Bojonegoro Bertanding Sepak Bola Bersama Wartawan

Polres Bojonegoro Bertanding Sepak Bola Bersama Wartawan

Polres Bojonegoro menjalin keakraban dengan wartawan, dengan menggelar pertandingan sepak bola, Jumat sore (05/4).
Bojonegoro, suaramedianasional.co.id – Polres Bojonegoro menjalin keakraban  dengan wartawan yang bertugas di wilayah tersebut, dengan menggelar pertandingan sepak bola, Jumat sore (05/4), di lapangan olah raga Tunggal Panaluan Polres Bojonegoro.
Sepakbola yang diikuti wartawan cetak, elektronik maupun online tersebut bertema “Meningkatkan Soliditas dan Sinergitas dalam rangka Mewujudkan Pemilu 2019 yang Aman, Damai dan Sejuk.”
Kapolres Bojonegoro, AKBP Ary Fadli mengatakan, bahwa kegiatan ini dilakukan guna meningkatkan soliditas dan sinergitas antara Polres Bojonegoro dengan para wartawan. “Jelang Pemilu, kita perlu bersinergi untuk mewujudkan kamtibmas yang tetap kondusif,” ucapnya.
Bertanding sepak bola bersama wartawan ini juga dilakukan untuk menjalin silaturrahmi agar terwujud kedekatan dan keakraban, sehingga dapat bersama mendukung program Polres Bojonegoro. “Kami juga butuh tetap didukung para wartawan untuk mendukung program yang kami jalankan,” pungkas AKBP Ary Fadli. (din)
ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Dinas LH Kabupaten Asahan Gelar Halal Bihalal

ASAHAN, SMNNews.co.id - Untuk mempererat tali silaturahmi Keluarga Besar Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Asahan menggelar Halal Bihalal dengan seluruh ASN dan Non ASN...

Sinergi TNI – Polri, Lakukan Pamturlalin di Pasar Waru Pamekasan Lancar Terkendali

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Hari Kamis adalah hari pasaran di Kecamatan Waru Kabupaten Pamekasan, anggota Polsek dan Koramil Waru tampak lakukan pengamanan dan pengaturan arus...

RSUD Bangil Gelar Focus Group Discussion (FGD) Bersama Anggota Komisi 4 Dewan DPRD dan Awak Media

PASURUAN, SMNNews.co.id - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangil Kabupaten Pasuruan, Mengadakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Anggota Dewan Komisi 4 Perwakilan Rakyat Daerah...