BLITAR, SMNNews.co.id – DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Blitar, mendatangi Kantor KPU Kabupaten Blitar untuk mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) di Pemilu 2024 mendatang, Minggu (14/05/2023) di Jalan Raya Jurangmejing Garum Blitar.
Ketua DPC PPP Kabupaten Blitar Abdul Azis di dampingi para pengurus DPC dan beberapa caleg serta simpatisan yang mengawal proses ke KPU Kabupaten Blitar, rombongan disambut langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Blitar, Komisioner dan disaksikan oleh Bawaslu Kabupaten Blitar.
Menyambut pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang, DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Blitar banyak terlihat wajah-wajah baru dari kaum muda dibawah usia 40 tahun yang menjadi caleg PPP Kabupaten Blitar.
“Alhamdulillah, pada hari ini tanggal 14 Mei 2023, kami dari PPP Kabupaten Blitar telah mendaftarkan diri sebanyak 39 Bacaleg yang artinya sudah 100 persen dari kuota, dan keterwakilan perempuan mencapai 30 persen,” jelas Abdul Azis usai proses pendaftaran.
Ketua DPC PPP Kabupaten Blitar Abdul Azis menambahkan, bahwa PPP telah siap dalam menyongsong pesta demokrasi lima tahunan mendatang, melalui media akan kita cetak baliho sehingga masyarakat Kabupaten Blitar bisa tahu para Bacaleg dari PPP.berasal dari para wirausaha UMKM, ada juga yang ahli di bidang pertanian dan lainya, karena partai PPP ini yang paling kompak di Kabupaten Blitar.
Sedangkan untuk target kursi di Pemilu 2024 mendatang, Ketua DPC PPP Kabupaten Blitar tersebut menyebutkan 6 kursi harus dilampaui,karena target kita perdapil 1 kursi saat ini di PPP Kabupaten Blitar banyak kader-kader muda di bawah usia 40 tahun yang turut diusung menjadi Bacaleg, Ia menjelaskan, ini sebagai bentuk regenerasi 5 tahun kedepan.
“Saat ini target kita 6 kursi, kita mengkombinasikan antara kader senior dengan kader muda, 70 persen Bacaleg yang kita usung masih berusia di bawah 40 tahun. Jadi realistis saja, ini adalah untuk persiapan 5 atau 10 tahun kedepan untuk menggantikan kita ketika sudah lengser,” ungkapnya.
Masyarakat jangan sampai salah pilih calon pemimpin, pilihlah yang benar-benar berpihak pada masyarakat serta memiliki rekam jejak yang baik.
“Mungkin saat ini banyak Bacaleg yang mendadak jadi baik, masyarakat Kabupaten Blitar silahkan menilai sendiri jika menemukan Bacaleg seperti itu, karena partai PPP tidak boleh menjelekan partai lain , itu perinsif kami,” pungkas Abdul Azis. (bon)
Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!