HomeBERITAGeger Bayi Ditemukan di Gubuk ,Banyak Orang Mau Adopsi

Geger Bayi Ditemukan di Gubuk ,Banyak Orang Mau Adopsi

Warga sekitar menggendong bayi yang di temuka di Gubuk.

Lamongan, SMNnews.co.id – Masyarakat Dusun Sendangduwur, Desa Paciran Kecamatan Paciran, Kabupaten Lamongan digegerkan dengan penemuan bayi perempuan di sebuah gubuk persawahan Bukit Kendil, pada Selasa (08/10) pagi.

Bayi yang diperkirakan berumur 2 minggu itu pertama kali ditemukan oleh Ilmah ,46, ketika berangkat ke sawah, sekitar pukul 06.14 WIB. Ia melihat ada benda yang mencurigakan di tempat sebuah gubuk berbalut jarik warna coklat. Setelah di dekati benda tersebut bergerak-gerak, ternyata ada bayi perempuan Kemudian saksi melaporkan kejadian itu ke Polsek Paciran.

“Sekarang saksi yang menemukan masih dimintai keterangan di Polsek Paciran. Sementara bayi dirawat di rumah sakit dr. Suyudi Paciran,” kata Kapolsek Paciran,  AKP Suratman, 0(8/10).

Suratman mengatakan, pihaknya saat ini masih melakukan pemerikasaan terhadap saksi-saksi. Saat ini masih belum diketaui siapa orang tua bayi dan siapa yang melakukan pembuangan tersebut. “Kita masih menggali keterangan untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut,” tambahnya.

Sejak kabar penemuan bayi perempuan beredar, puluhan warga sekitar berebut untuk bisa mengadopsinya. Dikatakan,  Suratman, setidaknya ada 52 orang yang mengajukan diri untuk mengadopsi bayi perempuan tersebut.

“Sebelumnya sudah ada  44 orang yang mau jadi orang tua asuh bayi tersebut  Mungkin bisa bertambah lagi,” pungkas Suratman. (prap)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Kadispora Kabupaten Asahan Nobar Semi Final Afc U23 Asian Cup 2024 Bersama Kapolres Asahan

ASAHAN, SMNNews.co.id - Polres Asahan mengadakan Nobar Semi Final Afc U23 Asian Cup 2024 di aula polres asahan, antusias pendukung indonesia yang sangat tinggi...

Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti Tindak Pidana Umum dan Khusus, Berikut Daftarnya!

PASURUAN, SMNNews.co.id – Kejaksaan Negeri Kabupaten Pasuruan memusnahkan barang bukti (BB) tindak pidana umum dan khusus yang telah memiliki kekuatan hukum tetap alias inkrah. Pemusnahan...

Rusdi Sutejo Resmi Daftar Cabup Pasuruan di Partai PDIP

PASURUAN, SMNNews.co.id - Ketua DPC Partai Gerindra H. M Rusdi Sutejo mendatangi kantor DPC Partai Demokrasi Indonesia- Perjuangan (PDIP) dengan membawa beberapa berkas guna...