HomeBERITAMenPAN-RB Resmikan Mall Pelayanan Publik (MPP) Tulang Bawang

MenPAN-RB Resmikan Mall Pelayanan Publik (MPP) Tulang Bawang

Peresmian Mall Pelayanan Publik Kabupaten
Tulang Bawang oleh MenPAN-RB

Tulang Bawang, SMNNews.co.id – Peresmian Mall Pelayanan Publik (MPP) Tulang Bawang (Tuba) diresmikan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo, Rabu (04/11/2020).

MPP sendiri sudah lama dicita-citakan Bupati Tuba, Winarti, demi terselenggaranya pelayanan publik yang prima.

Saat peresmian tersebut, Winarti menuturkan MPP di Tuba merupakan satu-satunya di Lampung. Adanya MPP Tuba juga sesuai arahan Presiden Joko Widodo.

Peresmian dilakukan dengan memenuhi protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19 ini, sehingga memang dihadiri undangan terbatas.

“MPP ini juga hanya mengandalkan gedung lawas yang selama ini terbengkalai, namun adanya MPP di Tuba tentu dapat menyederhanakan pengurusan perizinan. Ada 325 jenis layanan yang tersedia di MPP, bahkan pengurusan perizinan ini gratis,” tutur Bupati Winarti.

Terobosan baru Kabupaten Tulang Bawang dalam membuat Mal Pelayanan Publik yang pertama di Provinsi Lampung, bertujuan membuat sistem pelayanan efektif dan efisien seperti harapan masyarakat.

“Adanya MPP, pelayanan bisa diakses masyarakat lebih mudah, cepat, aman, nyaman dan tanpa pungli,” tegas Winarti.

Hadirnya MPP juga mendapat respon dan antusiasme positif dari masyarakat serta dunia usaha.

Sebanyak 325 bentuk layanan diberikan MPP Tuba secara terpadu, seperti pelayanan administrasi kependudukan, perizinan dan lain-lain, yang dilaksanakan oleh 16 OPD Pemkab Tuba dan 9 instansi vertikal.

Selain itu inovasi layanan juga dilakukan di MPP Tuba, diantaranya dengan membangun sistem pelayanan berbasis teknologi informasi atau secara online.

“Keberadaan MPP ini, selain untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, juga diharapkan dapat mendorong percepatan pembangunan daerah melalui kemudahan perizinan bagi dunia usaha, agar kran investasi semakin terbuka untuk mendukung kesejahteraan masyarakat,” ucap Winarti.

Winarti pun menegaskan, keberadaan MPP Tuba serta adanya 25 program unggulan Bergerak Melayani Warga (BMW) adalah bagian dari semangat reformasi birokrasi. Apalagi saat ini, aparatur pemkab juga dituntut makin berkualitas dan profesional dalam melayani masyarakat.

Winarti pun berharap dukungan dan perhatian pemerintah pusat dan Pemprov Lampung termasuk Men-PAN RB, agar mengoptimalkan MPP di Tuba tersebut. (hrd)

ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Pemkab Jombang Raih Opini WTP untuk ke-11 Kali Berturut-turut

JOMBANG, SMNNews.co.id - Pemkab Jombang kembali meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan BPK RI, Perwakilan Jawa Timur untuk kali ke-11...

Stop Bullying, Polres Pamekasan Gencar Lakukan Police Goes To School

PAMEKASAN, SMNNews.co.id - Polres Pamekasan gencar melakukan kegiatan Police Goes To School, kali ini dilaksanakan oleh Polsek Palengaan,  Kapolsek Palengaan AKP Ach Supriyadi turun...

Upacara Hardiknas 2024, Pemkab Jombang Gaungkan Giat Belajar, Giat Prestasi dan Giat Berkarya

JOMBANG, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Jombang melaksanakan Upacara Bendera Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024 di lapangan Pemda Jombang pada Kamis (02/05/2024) pagi. Upacara diikuti...