HomeBERITADishub Kabupaten Pasuruan Periksa Kelayakan Jeep Bromo

Dishub Kabupaten Pasuruan Periksa Kelayakan Jeep Bromo

Dishub Kabupaten Pasuruan bersama Satlantas Polres Pasuruan saat memeriksa kelayakan Jeep Bromo pasca insiden kecelakaan Jeep Bromo

PASURUAN, SMNNews.co.id – Dishub Kabupaten Pasuruan bersama Satlantas Polres Pasuruan periksa kelayakan Jeep Bromo pasca insiden kecelakaan Jeep Bromo yang ditumpangi wisatawan asal Ngawi, menjadi atensi kepolisian dan Dinas Perhubungan agar tak terjadi insiden serupa, Selasa (13/09/2022).

Pemeriksaan itu digelar di pendapa agung Desa Wonokitri, Kecamatan Tosari. Puluhan kendaraan Jeep hardtop penyedia jasa angkutan wisata Bromo terparkir rapi. Semuanya bersiap diperiksa kelayakan kendaraannya.

Baca Juga : Pelaku Percobaan Pembunuhan Berhasil Diringkus Satreskrim Polres Pasuruan

Di lokasi sudah ada petugas Satlantas Polres Pasuruan dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pasuruan. Mereka memeriksa satu persatu jeep yang tiap harinya digunakan untuk mengangkut wisatawan tersebut.

Pemeriksaan dilakukan mulai dari kondisi mesin, rem hingga lampu penerangan untuk kabut. Ada sekitar 54 kendaraan yang hadir dari total kurang lebih 430 unit yang ada di Tosari.

“Untuk pengecekan mesin yang dilakukan Samsat Pasuruan, 60 persen jeep kondisinya kekurangan minyak rem. Tak hanya itu 50 persen jeep juga mengalami kebocoran power steering,” pungkasnya. (an)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Peringati Hari Buruh, Ribuan Pekerja Semarakkan Fun Walk Bareng Pj Bupati Jombang

JOMBANG, SMNNews.co.id - Peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) disambut meriah di Kabupaten Jombang. Pemerintah Kabupaten Jombang bersama Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Kabupaten Jombang...

Gus Mujib Resmi Mendaftar Cabup Pasuruan

PASURUAN, SMNNews.co.id - Usai Ramdanu dan Sudiono Fauzan yang mendaftar sebagai calon Bupati Pasuruan di Partai Kebangkitan Bangsa. Kal ini giliran KH. Mujib Imron...

Kapolresta Cirebon Resmikan Monumen Udang dari Knalpot yang Tidak Sesuai Spesifikasi Teknis

CIREBON, SMNNews.co.id - Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni meresmikan monumen udang dari bahan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi tehknis, Selasa (30/4/2024). Kegiatan yang dilaksanakan...