HomeSUMATERA BARATPASAMANKesebelasan DPRD Pasaman Taklukkan Kesebelasan Kampung Hangus

Kesebelasan DPRD Pasaman Taklukkan Kesebelasan Kampung Hangus

Kesebelasan DPRD Pasaman Taklukkan Kesebelasan Kampung Hangus
Pasaman, suaramedianasional.co.id – Sehari setelah pelantikan dan pengambilan sumpah anggota DPRD Kab. pasaman, team sepakbola DPRD Pasaman terbentuk dan mengikuti turnamen dalam rangka HUT RI ke 74 tahun 2019.
Turnamen yang bertajuk “Wali Nagari Cup 2” Nagari Koto Kaciak Kecamatan Bonjol, Kabupaten Pasaman di pertandingan perdana mempertemukan Kesebelasan DPRD Pasaman melawan Kesebelasan Kampung Hangus, di Lapangan Tabiang, Nagari Koto Kaciak, Kecamatan Bonjol, Selasa sore (13/8).
Kesebelasan DPRD Pasaman Taklukkan Kesebelasan Kampung Hangus
Manager Team Kesebelasan DPRD Pasaman, Yulisman, A.Ma, membawa squad team yang solid walau terbentuknya team kesebelasan  dadakan dengan kapten tim Drs. H. Hendri, wing back Mukhrizal, SH yang juga Sekwan DPRD Pasaman, center back handal, Delsi Syafei, Kabag Umum dan Keuangan, striker Syofyan, S.Pd yang anggota DPRD dari dapil 5, Haris, Hendra, Deri dan lainnya, tak lupa dibawah mistar kiper senior andalan kesebelasan DPRD Pasaman, Asmal yang telah malang melintang di berbagai turnamen sepakbola.
Di awal pertandingan berjalan menarik, dimana kedua kesebelasan saling berbalas serangan. Pertengahan babak pertama tampak kesebelasan DPRD lebih mendominasi perjalanan pertandingan. Long passing dari center back, Delsi Syafei yang dibantu wing back kiri dan kanan tampak memporak porandakan pertahanan kesebelasan Kampung Hangus.
Gelombang serangan terus menerus dicecar ke gawang kesebelasan Kampung Hangus. Diawali dari serangan melalui lapangan tengah yang dikomandoi oleh Kapten Tim, Drs. Hendri, berhasil menerobos pertahanan Kampung Hangus dan dengan gocekan ciamik dari Haris berhasil membobol gawang lawan melalui tendangan volley yang cantik. Goollll, 1-0 buat kesebelasan DPRD Pasaman.
Tampak di tepi lapangan manager team kesebelasan DPRD, Yulisman, A.Ma tersenyum sumringah atas gol pertama buat team DPRD Pasaman ditengah sorak sorai ratusan penonton.
Unggul 1 gol bukan menjadikan kesebelasan DPRD Pasaman berpuas diri, justru di penghujung babak pertama serangan semakin “menggila”. Hendra berhasil menyumbang gol kedua buat kesebelasan DPRD Pasaman, 2-0 buat kesebelasan DPRD Pasaman.
Setelah memasukkan beberapa pemain pengganti, babak kedua dimulai. Serangan dari kesebelasan DPRD tidak tampak kendor, justru semakin berkembang. Kesebelasan Kampung Hangus juga memiliki serangan maut melalui 2 gelandang, namun berkat ketenangan dan kepiawaian sang kiper, Asmal berhasil mementahkan serangan tersebut.
Diperkirakan penguasaan bola 60-40, serangan kesebelasan DPRD Pasaman semakin menjadi, terbukti dengan lolosnya striker Syofyan dari kawalan bek Kampung Hangus mampu menjebol gawang dengan tendangan datar yang akurat, 3-0 buat DPRD Pasaman. Sorak sorai penonton pecah menyambut gol yang dilesakkan Syofian.
Faktor kelelahan kesebelasan DPRD Pasaman berhasil dimanfaatkan kesebelasan Kampung Hangus di penghujung pertandingan. Berawal dari counter attack, striker Kampung Hangus justru mampu memperkecil skor pertandingan menjadi 3-1 setelah  menaklukkan kiper senior Asmal melalui tendangan kerasnya 3 menit sebelum pertandingan berakhir.
Hingga wasit membunyikan pluit tanda akhir pertandingan, skor tetap 3-1 buat kesebelasan DPRD Pasaman dan berhak melaju ke babak selanjutnya. (Mad)
ARTIKEL LAINYA

BERITA LAINYA

Bupati Pasaman Janji Akan Bantu Pembangunan Masjid Taqwa

PASAMAN, SMNNews.co.id - Bupati Pasaman Sabar AS berjanji akan membantu pembangunan Masjid Taqwa yang berlokasi di Kampung Tuan, Jorong Tujuh Koto, Nagari Lubuk Layang,...

TKD Prabowo – Gibran Kabupaten Pasuruan Gelar Tasyakuran dan Halal Bihalal

PASURUAN, SMNNews.co.id - Dengan keputusan dari Mahkamah Konstitusi tentang penetapan pasangan Prabowo - Gibran sebagai pemenang Pilpres 2024. Sebagai bentuk syukur atas kemenangan tersebut,...

Bupati Pasaman Hadiri Perpisahan Pondok Pesantren Nurul Hidayah

PASAMAN, SMNNews.co.id - Bupati  Pasaman, Sabar AS menghadiri perpisahan Santriwan dan santriwati pondok Pesantren Nurul Hidayah Simatorkis Nagari Tanjung Betung Kecamatan Rao Selatan, Sabtu...