HomeBERITATMMD 114 Desa Gunungsari, Dedikasi Terbaik TNI Wujudkan Infrastruktur Memadai di Daerah...

TMMD 114 Desa Gunungsari, Dedikasi Terbaik TNI Wujudkan Infrastruktur Memadai di Daerah Tepi Hutan Jati

Dansatgas TMMD 114, Letkol Adi Wirawan, menandatangani penyerahan hasil pada Pemkab Ngawi.

NGAWI, SMNNews.co.id – Pohon kayu putih setinggi lutut, berjajar rapi dalam naungan pohon jati, di kiri kanan jalan masuk Desa Gunungsari, Kecamatan Kasreman, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.

Sukardi, warga Dusun Grenjeng tak hirau dengan panas yang menyengat kepala. Dia tegap menanti di lapangan desa. Gemetar tangannya menerima replika kunci rumah warna hijau. Di sisinya, Pujiono, tetangganya beda dusun, juga berkaca-kaca matanya menerima barang serupa.

Sukardi dan Pujiono, adalah dua warga Desa Gunungsari penerima rehab rumah tidak layak huni dari program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 tahun 2022. Berkat TMMD itu, rumah mereka kini menjadi lebih nyaman.

“Dulu rumah kami kan bolong-bolong karena dinding bambu, angin menerobos. Sekarang tertutup rapi dan lantainya pun sudah diplester,” ungkap Sukardi.

Baca Juga : Resmi Ditutup! Dandim Ngawi Serahkan Hasil Pelaksanaan TMMD ke Bupati

Begitu pun dengan Pujiono. Sebagai buruh tani dan pekerja serabutan, dia dan istri serta dua anaknya, merasa mendapatkan rumah tembok hanyalah mimpi.

“Sekarang rumah saya sudah tembok rapi, berkat TMMD ini. Terimakasih Bapak Dandim Ngawi selaku Komandan Satgas TMMD 114 di desa kami, juga pada Bapak Bupati,” ungkapnya, saat acara penutupan TMMD 114, Rabu (25/8/2022).

Komandan Satgas TMMD 114, Letkol Adi Wirawan, mengatakan, berbagai kegiatan telah dilakukan dalam program TMMD ini selama kurun 26 Juli -24 Agustus 2022. Bahkan lebih dari 150 prajurit juga tinggal bersama warga Gunungsari selama program berlangsung.

Hasil kerja yang sinergis antara warga dan TNI itu nya terwujud dengan berdirinya musala, talud, poskamling, mengerjakan pavingisasi jalan, jembatan, rehab rutilahu sampai melaksanakan penyuluhan pada pelajar tentang cinta NKRI.

Pelaksanaan pavingisasi jalan dari Program TMMD 114, wujudkan impian bagi warga Gunungsari.

“Desa Gunungsari sebagian wilayahnya adalah hutan jati, berbatasan dengan Kabupaten Bojonegoro, namun termasuk daerah tertinggal dan berada di garis merah,” ungkap Letkol Adi Wirawan.

Perbaikan jalan sudah lama dirindukan warga Gunungsari. Jalan paving hasil TMMD menjawab impian mereka dan memudahkan akses tiga dusun di desa itu, yakni Dusun Grenjeng, Wening dan Bolon.

Baca Juga : Petrokimia Gresik Dukung TNI AD Manfaatkan Lahan Tidur untuk Produktifitas Pertanian di Ngawi

Jalan yang memadai juga memudahkan akses ekonomi. Selama ini, jalan ketiga dusun itu bila kemarau berdebu dan bila musim hujan dipenuhi lumpur. Namun semua kendala itu sirna setelah dipaving.

Dansatgas TMMD 114, Letkol Adi Wirawan, menegaskan, semua hasil TMMD diserahkan ke Pemerintah Kabupaten Ngawi. Dia berharap hasil kerja TMMD 114 bisa dimanfaatkan dalam jangka waktu lama.

“Selain mewujudkan kemanunggalan dengan rakyat, TMMD 114 ini juga menjadi bukti dedikasi tak henti dari TNI untuk negeri kita tercinta ini,” ungkap Letkol Adi Wirawan.***

Tuai Pujian Bupati Ngawi

Penutupan TMMD Rabu (24/8/2022) juga dihadiri Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono bersama Forkompimda Ngawi.

Selain itu juga hadir Kadispotdirga Lanud Iswahyudi, Kolonel Suprijantono, LO Kodam V/Brawijaya, Letkol I Ketut Bina, Kasrem 081/Dsj Letkol Yuli Eko Purwanto serta Komandan Yon Armed XII Letkol Didik Kurniawan.

Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, resmikan proyek talud hasil TMMDc114 di Desa Gunungsari Kecamatan Kasreman

Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, menerima hasil TMMD 114 dan memujinya sebagai capaian proyek yang efektif bahkan melebihi perencanaan awal.

TMMD ke-114 juga membuktikan eratnya gotong royong masyarakat bersama TNI. Pemerintah sendiri mendukung TMMD dengan penyediaan material, senilai Rp2,3 M.

“Atas nama masyarakat Desa Gunungsari, kami sangat berterimakasih. Hasil TMMD ini luar biasa. Contohnya pavingisasi mencapai 1,8 kilometer dari estimasi hanya 1,4 kilometer, begitu pun taludnya. Benar-benar efektif,” ujar Bupati Ony Anwar.

Baca Juga : Rehab Masjid Miftahul Jannah Program TMMD Ke 114 Ngawi, Kini Sudah Rampung dan Megah

Berkat TMMD pula, ada interaksi intensif hampir sebulan antara para prrajurit dan warga desa. Anak-anak di Gunungsari banyak yang ingin menjadi TNI karena melihat kegagahan mereka.

“TNI jadi inspirasi positif bagi anak-anak. Kami harap mereka juga tak kapok ke desa kami, meskipun program TMMD ini sudah selesai,” ungkap Suwito, seorang warga Gunungsari. (Penulis: Kundari Pri Susanti)

Temukan Berita Menarik Lainya Disini GOOGLE News !!

ARTIKEL LAINYA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA

Ancam Sebar Foto Bugil Siswi SMP di Kota Malang, Warga Banjarnegara Diamankan Polisi

KOTA MALANG, SMNNews.co.id - Pria berinisial MS warga Banjarnegara, Jateng terpaksa harus mendekam di penjara. Pria 24 tahun itu ditangkap polisi karena mengancam menyebarkan...

Pemkab Asahan Melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan Kirimkan Dua Orang Instruktur ke Padang

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Asahan mengirimkan dua orang Instruktur yang didalam wilayah Kabupaten Asahan untuk menjadi peserta Kompetisi Keterampilan Instruktur...

Dinsos Kabupaten Asahan Ikuti Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara

ASAHAN, SMNNews.co.id - Pengurus Karang Taruna Kabupaten Asahan dengan antusias menghadiri Forum Silaturahmi Karang Taruna se-Sumatera Utara yang diadakan di Hotel Saka Medan. Forum...